Menjaga keamanan dan kenyamanan perangkat, mulai dari desktop hingga mobile adalah suatu hal yang wajib. Contohnya seperti menjaga keamanan perangkat yang mungkin tidak sengaja mengarah ke situs berbahaya.
Biasanya untuk kasus seperti ini sering kita temui pada iklan yang ada pada browser. Salah satu solusi untuk masalah di atas adalah dengan memasang pemblokir iklan di perangkat Anda.
Tapi apakah Anda tahu, kalau ternyata kita bisa memblokir iklan yang juga suka muncul tiba-tiba di perangkat dan browser? Benar, kita bisa memblokirnya dengan DNS Adguard, selengkapnya akan saya bahas di sini.
Daftar Isi
Apa itu DNS Adguard?
DNS Adguard adalah sebuah sistem keamanan tambahan yang berfungsi untuk membantu perangkat Anda memblokir iklan dan situs berbahaya. Baik itu yang muncul di browser atau di perangkat Anda.
Sehingga dengan fungsinya ini perangkat kita bisa lebih aman dan meminimalisir dari serangan malware yang bisa merusak sistem.
Karena basisnya DNS (Domain Name System), maka Anda bisa memakainya di perangkat apapun. Mulai dari PC, Android dan juga iOS. Dimana nantinya Anda hanya perlu mengganti DNS default ke DNS Adguard.
Fungsi DNS Adguard
Bicara mengenai DNS Adguard, sebenarnya masih banyak fungsi-fungsi di dalamnya yang bisa Anda dapatkan. Utamanya dari segi keamanan dan kenyamanan ketika memakai perangkat yang tersambung ke DNS Adguard tersebut.
Kalau ingin tahu lebih dalam, Anda bisa lihat beberapa fungsi DNS Adguard di bawah ini:
- Mencegah perangkat mengakses situs berbahaya
- Meminimalisir perangkat terserang malware atau virus
- Melindungi privasi Anda
- Bisa mempercepat koneksi internet
- Mudah untuk digunakan tanpa harus instal aplikasi
Cara Menggunakan DNS Adguard
Kalau Anda ingin menggunakan DNS Adguard, maka hanya perlu mengubah konfigurasi DNS saja di setiap perangkat. Dimana yang mulanya memakai DNS Google diganti menjadi Adguard.
Misalnya belum tahu, bisa langsung lihat cara menggunakan DNS Adguard di beberapa perangkat sebagai berikut:
Di HP Android
Bagi Anda yang memakai Android, bisa menggunakan DNS Adguard dengan mengubah konfigurasinya melalui pengaturan koneksi.
Nantinya Anda tinggal memasukkan nama host dari DNS Adguard saja untuk bisa terhubung.
Berikut cara menggunakan DNS Adguard di Android:
- Pertama, silakan buka Pengaturan Android dan pilih menu Koneksi.
- Setelah itu, ketuk menu Pengaturan Koneksi Lainnya.
- Kalau sudah, ketuk kolom DNS Pribadi.
- Lalu pilih opsi Nama Host Penyedia DNS Pribadi, pada kolom bisa di isi dns.adguard.com.
- Selesai.
Di iPhone
Sedangkan untuk menggunakan DNS Adguard di iPhone, Anda harus mengkonfigurasinya lewat jaringan internet yang dipakai.
Misalnya Anda sedang memakai jaringan WiFi. Maka Anda harus mengkonfigurasi DNS Adguard di koneksi WiFi tersebut.
Supaya jelas, bisa Anda lihat cara menggunakan DNS Adguard di iPhone sebagai berikut:
- Buka Pengaturan iPhone, pilih Wi-Fi.
- Ketuk icon Information pada Wi-Fi yang sedang dipakai.
- Kalau sudah, ketuk Configure DNS.
- Ganti opsi ke Manual dan masukkan DNS Server 94.140.14.49.
- Selesai.
Baca Juga: Cara Mengatasi DNS Probe not Finished di Google Chrome
Di PC atau Laptop
Terakhir untuk di PC atau laptop caranya juga mirip-mirip seperti di atas. Hanya saja Anda perlu mengubah DNS di IPv4 pada WiFi atau Ethernet yang dipakai.
Langsung saja, ini dia cara menggunakan DNS Adguard di PC atau laptop:
- Disarankan untuk cek DNS Adguard lebih dulu di situs resminya.
- Kalau sudah, silakan buka Network and Internet di Windows Settings.
- Setelah itu klik menu Change Adaptor Options.
- Pilih internet yang digunakan. Contoh di sini pakai WiFi, maka saya klik kanan dan pilih Properties.
- Lalu double click pada opsi Internet Protocol version 4 (TCP/IPv4).
- Ganti opsi ke Use the Following DNS Server Address.
- Terakhir, isi Prefered DNS Server dengan 94.140.14.49 dan Alternate DNS Server 94.140.14.59.
- Klik OK untuk mengkonfirmasi perubahan.
- Selesai.
Baca Juga: Cara Mengatasi DNS Server Not Responding di PC atau Laptop
Akhir Kata
Bisa disimpulkan, kalau DNS Adguard ini berfungsi untuk memblokir iklan. Baik yang muncul di browser ataupun perangkat Anda dengan tujuan meningkatkan keamanan.
Sedangkan untuk cara menggunakan DNS Adguard, cukup dengan mengkonfigurasi DNS-nya saja di tiap perangkat tanpa perlu instal aplikasi.
Sekian pembahasan tentang DNS Adguard, tapi kalau ada yang masih kurang dipahami boleh tanya ke saya ya. Semoga bermanfaat.